Iklan

October 14, 2020, 15:39 WIB
Last Updated 2021-01-21T11:51:27Z
Lipsus

Temui Pjs. Gubernur Agus Fatoni, Walikota GS. Vicky Lumentut Beberkan Penanganan Covid - 19 di Kota Manado


Jurnal Manado - Walikota Manado Dr GS Vicky Lumentut (GSVL) didampingi Kadis Perikanan, Kelautan dan Perikanan (PKP) Kota Manado M Sofyan, dan Dirut RSUD Kota Manado yang juga Jubir Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Manado Sanil Marentek, saat menemui Penjabat Sementara (Pjs) Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Dr Agus Fatoni, di Kantor Gubernur Sulut, Jalan 17 Agustus Teling, Kamis (14/10/2020), menjelaskan terkait dua hal penting yang saat ini sedang berlangsung di kota manado yakni penanganan virus covid - 19 dan pilkada serentak 2020.

Terkait perkembangan penanganan Covid-19 di Kota Manado, Walikota GSVL melaporkan kepada Pjs Gubernur Fatoni bahwa hingga hari ini di Kota Manado, tepat 7 bulan berperang melawan virus Covid-19, angka positif telah menembus 2045 kasus, dimana yang sementara dirawat tinggal 456 orang.

Ia menegaskan bahwa komitmen Pemkot Manado menangani Covid-19 akan terus dilakukan, tentunya dengan terus mengkampanyekan 4M kepada masyarakat, yakni memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan menjauhi kerumunan.


“Hingga saat ini saya bersama jajaran terus intens turun ke wilayah, sampaik ke kelurahan dan lingkungan, tempat fasilitas umum, rumah ibadah, karena sudah menjadi komitmen kita menangani pandemi ini agar benar-benar mata rantainya putus, dan kehidupan kembali normal,” terang GSVL sapaan akrabnya.


Mengenai pilkada Walikota GSVL juga memastikan semua penyelenggaran pilkada hingga kontestan agar patuh terhadap protokol kesehatan (prokes) Covid-19


“Penanganan Covid-19 dan pelaksanaan Pilkada Serentak harus berjalan bersama. Karena itu saya bersama-sama warga Manado bertekad untuk terus intens mengkampanyekan gerakan 4M agar nantinya saat Pilkada 9 Desember 2020 mendatang, Kota Manado kita harapkan berada di zona yang lebih rendah dari penyebaran Covid-19 yaitu zona kuning atau bahkan zona hijau,” jelasnya.


Pjs Gubernur Fatoni sendiri mengapresiasi langkah-langkah yang sudah diambil Pemkot Manado di bawah pimpinan Walikota GSVL selaku Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Manado, dalam upaya penanganan Covid-19 di Ibukota Provinsi Sulut ini.

“Terima Kasih atas totalitas Bapak Walikota Vicky Lumentut bersama jajaran Pemerintah Kota Manado dalam memerangi pandemi ini. Kita doakan bersama bencana non ala mini cepat berakhir,” ujar Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) ini.(lipsus)