Iklan

April 12, 2021, 17:25 WIB
Last Updated 2021-04-13T00:25:22Z
Politik

PCW Jemput Asmara di Bitung


JurnalBitung - Legislator Sulawesi Utara (Sulut) daerah pemilihan (dapil)  Minut-Bitung, Priscilla Cindy Wurangian (PCW) MBA Senin (12/4/2021) menyerap aspirasi masyarakat  (Asmara) sekaligus menjemput keluhan masyarakat di dapilnya di Kecamatan Madidir, Kota Bitung.


Ketua Komisi ll  ini dalam menjemput aspirasi mengakui, ketika bertemu masyarakat banyak keluhan yang disampaikan diantaranya saluran drainase yang buruk bila hujan sedikit saja banjir dan menjadi sarang nyamuk Demam Berdarah Degue (DBD)


“Jadi drainase yang sudah ada harus di tata lagi dan dicarikan solusi. Seba air yang tidak mengalir akan menyebabkan banjir dan air tergenang menjadi sarang nyamuk DBD,”Jelas Politisi Golkar kepada JurnalManado.com Senin (12/3/2021).


Lanjut Wurangian, selain masalah drainase buruk. Warga juga mengeluhkan lampu penerangan jalan.


“Warga berharap ada pemasangan lampu jalan untuk dipasang di wilayah yang ada di Kecamatan Madidir,”Sebut Anggota DPRD Sulut tiga periode ini.


Menanggapi aspirasi dari warga tersebut, Ketua DPD II Partai Golkar Bitung mengakui akan berkoordinasi dengan Pemerintah Kota Bitung, karena itu merupakan kewenangan Pemerintah Kota (Pemkot)  Bitung.


“Kita juga harus memilah mana yang menjadi kewenangan Pemkot dan mana yang menjadi kewenangan Pemerintah Provinsi (Pemprov),” kuncinya. (tino)