Iklan

March 4, 2022, 19:58 WIB
Last Updated 2022-03-05T03:58:28Z
Mitra

Kondisi Memprihatinkan, Kadis Ratuliu : Sudah Dianggarkan 1 Unit


Jurnal,Mitra - Kondisi Ambulance di Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) kecamatan Posumaen sangat memprihatinkan, hal tersebut disampaikan warga melalui media sosial (medsos) FB.


Menurut warga Boby Kandow yang memposting mengungkapkan Bapaak Bupati yang terhormat melalui Dinas Kesehatan agar dapat mengantikan mobil ambulance yang ada di Puskesmas Kecamatan Pusomaen yang rusak, dikuatirkan ketika mengantar pasien  kendaraan ambulance tersebut mogok dan menghambat perjalanan.


Kepala Dinas Kesehatan kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) Helnny Ratuliu langsung menangapi postingan tersebut, menurutnya pihaknya telah mengusulkan Untuk Ambulance Puskesmas Posumaen."Jadi kami tentunya sudah menindaklanjuti terkait Ambulance di Puskesmas Posumaen, tahun ini sudah dianggarkan Pengadaan 1 unit lewat dana alokasi khusus (DAK)," Ujarnya Sabtu 5/3/22.


Untuk itu dirinya menjelaskan bahwa pihaknya tinggal menunggu untuk pengadaan 1 unit ambulance tersebut akan ditenderkan."Ambulance untuk Puskesmas Posumaen yang dianggarkan melalui DAK menunggu untuk ditenderkan, dan dipastikan tahun ini sudah ada ambulance baru untuk mengantikan yang lama,"jelas Ratuliu.(hak)