Iklan

August 4, 2022, 07:03 WIB
Last Updated 2022-08-04T14:03:41Z
Mitra

Wabup Legi Apresiasi Disdik Mitra Luncurkan Aplikasi SIMPEl Terpadu


Jurnal,Mitra Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Tenggara melalui Dinas Pendidikan (Disdik) sukses membuat terobosan pelayanan publik berbasis digital bernama aplikasi SIMPEL Terpadu yang dilaunching Wakil Bupati (Wabup) Drs Jesaja Jocke Legi, Kamis 4/8/22.


Dalam sambutannya Legi berharap bahwa dengan diluncurkannya aplikasi Simpel Terpadu, pelayanan publik semakin maksimal.


"Semoga dengan aplikasi ini akan memberikan pelayanan cepat, tepat serta tidak ada biaya. Dan itu harus di garis bawahi dalam setiap pelayanan," terangnya.


Sukses diluncurkannya aplikasi tersebut, Legi-pun memberikan apresiasi kepada Disdik yang mampu membuat terobosan terkait pelayanan publik sehingga dalam pelayanan lebih optimal melalui inovasi.


"Terobosan seperti Ini harus mampu dipertahankan dan dikembangkan dan kiranya bisa memacu SKPD lainnya untuk berinovasi, serta manfaatkan aplikasi ini sebaik mungkin," ucapnya.


Sementara  itu Kepala Dinas Pendidikan Mitra, Sarah Kindangen, SPd, MPd dalam laporan mengatakan aplikasi kali ini berorientasi  

Pelayanan Akuntabel Kompeten Harmonis Loyal Adaptif Kolaboratif pada seluruh pengunjung Dinas pendidikan meskipun masih ada tahapan perkembangan untuk aplikasi.


"Aplikasi ini tentunya sesuai dengan ketentuan pemerintah dalam bidang pendidikan terkait pelayanan dan ini yang ditindaklanjuti oleh Dinas pendidikan Mitra," ujar Kindangen.


Kindangen juga mengatakan dengan adanya aplikasi ini, Dinas Pendidikan akan memberikan pelayanan prima  bagi siapapun stakeholder  yang membutuhkan pelayanan.


"Segala upaya akan kami kerahkan untuk memberikan pelayanan kepada stakeholder yang ada," pungkasnya. (hak)