Iklan

February 21, 2023, 19:49 WIB
Last Updated 2023-02-22T03:49:59Z
NasionalPolitikUtama

Sulut 1 Dapil 6 Kursi. Parpol Bertarung Perebutkan Kursi di Senayan


Jurnal Manado - Pemungutan suara secara serentak Pemilu 2024 akan berlangsung pada tanggal 14 - 15 Februari 2024 mendatang. Pun dengan pemilihan wakil rakyat.

Untuk pencalonan bakal calon legislatif akan dibuka mulai 24 April-25 November 2023 mendatang.

Terkait dengan hal tersebut masing-masing partai politik (Parpol) memunculkan figur- figur terbaik di Sulawesi Utara (Sulut).


Seperti PDIP perjuangan Sulut sebagaimana kabar yang diterima wartawan, untuk pertarungan nanti di tingkat DPR RI, menempatkan politisi yang sudah berpengalaman seperti Olly Dondokambey SE, Wenny Lumentut SE, Jems Sumendap SH, Vanda Sarundayang, Djenri Keintjem, bahkan Yasti Suprejo Mokoagouw akan menaiki kendaraan PDIP. 

Begitu juga dengan Partai NasDem yang tidak mau kalah, di partai tersebut ada GS Vicky Lumentut, Felly Runtuwene, Britgita Lasut, Max Lomban. 

Sementara untuk Partai Golkar ada Christiani E Paruntu SE dan Jerry Sambuaga serta Adrian Paruntu. 

PAN sendiri mengandalkan Ayub A Ali SE yang sudah malang melintang di legislatif tingkat provinsi. 

Selain itu bergulir nama Kepala Daerah yang bakal mengikuti kontestasi, seperti Depri Pontoh, Tatong Bara, Hamdan Datunsolang serta artis ibukota Ronny Emanuel (Mongol). 

Pertarungan untuk memperebutkan kursi di tingkat nasional sangat ketat mengingat Sulawesi Utara sendiri hanya mendapatkan jatah enam kursi atau terhitung satu Daerah Pemilihan (Dapil) saja. 

Dapil Sulut memiliki 15 wilayah yang terdiri dari 12 kabupaten, dan tiga kota.

Jumlah kursi dan Dapil Sulut tersebut telah tertuang dalam Undang-Undang (UU) Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu.

Berikut Dapil dan jumlah kursi DPR RI Dapil Provinsi Sulawesi Utara pada Pemilu 2024:


A. Dapil Sulut : 6 kursi

l. Kota Manado

2. Kabupaten Minahasa Utara

3. Kota Bitung

4. Kabupaten Kepulauan Sangihe

5. Kabupaten Kepulauan Talaud

6. Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro

7. Kabupaten Bolaang Mongondow

8. Kabupaten Bolaang Mongondow Utara

9. Kabupaten Bolaang Mongondow Timur

10. Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan

11. Kota Kotamobagu

12. Kabupaten Minahasa Selatan

13. Kabupaten Minahasa Tenggara

14. Kota Tomohon

15. Kabupaten Minahasa

Untuk saat ini enam legislatif yang saat ini duduki kursi tersebut yaitu 


1. Dra. ADRIANA CHARLOTTE DONDOKAMBEY, M.Si.SULAWESI UTARA Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) 

SULAWESI UTARA


2. DJENRI ALTING KEINTJEM, SH, MH

Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan

SULAWESI UTARA


3. VANDA SARUNDAJANG

Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan

SULAWESI UTARA


4. ADRIAN JOPIE PARUNTU

Fraksi Partai Golongan Karya

SULAWESI UTARA


5. FELLY ESTELITA RUNTUWENE, S.E.

Fraksi Partai NasDem

SULAWESI UTARA


6. HILLARY BRIGITTA LASUT, S.H., LL.M

Fraksi Partai NasDem

SULAWESI UTARA



(man/tino)