
JurnalManado - Jumat (12/5/2023) tepat pukul 15.00 Wita Dra Adriana Charlotte Dondokambey MSi.mendatangi kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).
Kedatangan Anggota Dewan perwakilan daerah (DPR) RI didampingi suami tercinta Hendrik Lotulung, Anak yang juga Wakil Bupati Minut Kevin Lotulung dan Isteri Pdt Jefri Saisab STh bersama lansia dan pengurusnya.
Kedatangan Adriana begitu disapa, untuk mendaftarkan diri sebagai bakal calon Anggota Dewan perwakilan daerah (DPD) Republik lndonesia (RI).
Kepada JurnalManado.com Ketua Kelompok Pelayanan lanjut usia (Lansia) Sinode Gereja Mase hi lnjili di Minahasa (GMIM) mengatakan, memilih masuk menjadi bakal calon (Balon) Anggota DPD RI bertujuan untuk melayani masyarakat di Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).
Sementara itu, Ketua KPU Sulut Meidy J Tinangon mengatakan, berkas bakal calon Anggota DPD RI Dra Adriana Charlotte Dondokambey MSi.
Berkas-berkasnya diterima dan sudah lengkap,"ucap Tinangon kepada JurnalManado.com. (tino)