Jurnal,Mitra - Komitmen Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) Berty Rumochoy untuk mewujudkan akses Jalan Perkebunan di Desa Tonsawang Kecamatan Tombatu terealisasi.
Anggota DPRD Kabupaten Mitra Berty Rumochoy mengatakan bahwa Jalan Perkebunan Kasarengan sudah mulai dikerjakan oleh instansi terkait. "Dikerjakan akses jalan tersebut karena kerinduan warga masyarakat Desa Tonsawang. Semoga denga dibukanya akses jalan tersebut akan membantu masyarakat dalam mengeluarkan hasil perkebunan," ungkap Anggota Fraksi PDI Perjuangan.
Sementara itu Pemerintah Desa Tonsawang dan Tonsawang Satu menyampaikan terimakasih kepada Kader PDI Perjuangan yang berupaya memberikan kesejahteraan kepada masyarakat. "Dengan dibukanya akses jalan Perkebunan Kasarengan akan sangat membantu masyarakat. Terimakasih pak Anggota Dewan Berty Rumochoy," ungkap Hukum Tua Tonsawang Rolly Sumendap dan Hukum Tua Tonsawang Satu Melky Dopong.(hak)