Iklan

May 6, 2024, 22:11 WIB
Last Updated 2024-05-07T05:11:45Z
DinamikaPemerintahanUtama

Wakili Gubernur. Asisten Frangki Manumpil Serahkan Sertifikat Kepada Perusahaan Berprestasi


Jurnal Manado - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Sulawesi Utara (Sulut) menggelar Sosialisasi Penghentian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan Hidup Untuk Pengelolaan dan Pemantauan Lingkungan Hidup Bagi Para Pelaku Usaha di Hotel Peninsula, Selasa (07/05/2024). 

Hadir mewakili Gubernur Sulut, Asisten III setdaprov Sulut, Fransiscus Manumpil. 

Dalam sambutannya Manumpil menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada perusahaan yang meraih Predikat terbaik. 

"Apresiasi setinggi-tingginya yang mendapat peringkat emas Proper kepada PT Pertamina Area Lahendong. Juga apresiasi kepada perusahaan yang mendapat peringkat hijau dan biru,” ujar gubernur melalui asisten. 

Ia juga mengingatkan kepada perusahaan yang masih berpredikat merah. 


“Yang rapot merah mengejar ketertinggalan,” tuturnya. Sembari menambahkan, Zona merah kita akan coaching clinic. Tim Dinas Lingkungan Hidup Daerah Sulut mendampungi bagaimana mengisi dalam sistem secara administrasi. Kemudian bagaimana metode dibuat dengan baik agar perusahaan up date, lebih tinggi lagi. 


Ia menambahkan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulut terus berupaya menerapkan prinsip good government dalam pengelolaan lingkungan hidup. Namun hal tersebut tidak berjalan maksimal.

Pada kesempatan itu Manumpil menyampaikan terkait perizinan akan diupayakan melalui pemerintah daerah. 

"Pak Gubernur sudah menyurat ke pusat agar untuk perizinan boleh dikeluarkan oleh pemprov Sulut, " pungkasnya. 

Sebelumnya, Plh. Kepala Dinas Lingkungan Hidup Sulut Arfan Basuki melaporkan kegiatan dirangkaikan dengan penyerahan sertifikat program penilaian peringkat kinerja perusahaan proper tahun 2023 - 2024.

"Nanti juga ada coaching clinic untuk perusahaan agar bisa mendapat peringkat yang baik, " katanya. 

(postman)