Iklan

August 1, 2024, 04:56 WIB
Last Updated 2024-08-01T11:56:28Z
Mitra

Gedung Paud Clara Diresmikan Bupati, Hukum Tua Audy Ngantung : Kami Memfasilitasi Pertumbuhan dan Perkembangan Anak Sedini Mungkin


Jurnal, Mitra - Penjabat Bupati Minahasa Tenggara (Mitra) Ronald Sorongan didampingi Ketua TP PKK Elen Cumentas,ST, Resmikan Gedung Paud KB "Clara" Desa Tombatu Dua Barat, Kamis 1/8/24.


Sebelum diresmikan dilaksanakan Ibadah Pentahbisan yang dipimpin Ketua BPMJ GMIM Galilea Tombatu Dua Barat Pdt.Steny Iren Lengkoan ,S.Th yang dihadiri juga Anggota DPRD Fredy Tuda, Arthur Runturambi, Kadis Pendidikan Sarah Kindangen,Kadis Kesehatan Tommy Soleman, Kadis P2KB Helny Ratuliu, Camat Tombatu Utara Franky Batubuaja, Camat Tombatu Henny Liwan, Serta sejumlah Hukum Tua dan para Bunda Paud Desa di kec.Tombatu Utara.


Hukum Tua Desa Tombatu Dua Barat Kecamatan Tombatu Utara Audy Ngantung mengatakan bahwa pembangunan Paud Clara sangat penting dalam rangka mendukung program pemerintah untuk membentuk anak Indonesia yang berkualitas, yaitu anak yang tumbuh dan berkembang sesuai dengan tingkat perkembangannya sehingga memiliki kesiapan yang optimal di dalam memasuki pendidikan dasar serta mengarungi kehidupan pada masa dewasa. "tujuan pendirian PAUD adalah memfasilitasi pertumbuhan dan perkembangan anak sedini mungkin pada aspek fisik, psikis dan sosial secara menyeluruh, sehingga diharapkan anak akan tumbuh dan berkembang secara optimal di semua aspek perkembangannya," jelas Ngantung yang didampingi Ketua TP PKK Desa Tombatu Dua Barat Santhy Legi.(hak)