Iklan

August 24, 2024, 04:07 WIB
Last Updated 2024-08-24T11:07:30Z
Mitra

KPU Mitra Gelar Rakor Teknis Persiapan Pendaftaran dan Pemeriksaan Balon Bupati dan Wakil Bupati Pada Pilkada Serentak Nasional Tahun 2024


Jurnal,Mitra - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) melaksanakan kegiatan Rapat Koordinasi (Rakor) Teknis Persiapan Pendaftaran dan Pemeriksaan Kesehatan bakal pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Minahasa Tenggara dalam pemilihan serentak Nasional Tahun 2024, di D"Dapoer Ratahan Jumat 24/8/24.


Kepala Divisi Teknis Penyelenggaraan/Wakil Ketua Divisi Perencanaan, Data dan Informasi Ryan Sandag membeberkan tujuan kegiatan yang dilakukan adalah memberikan informasi terkait SOP tatacara Pendaftaran bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati. "SOP ini akan dijadikan pedoman pada pendaftaran di KPU pada tanggal 27,28 dan 27 Agustus 2024. Pelaksanaan pendaftaran merupakan bagian dari tahapan Pilkada Serentak 27 November 2024," ungkapnya.


Lebih lanjut dijelaskannya bahwa akan ada pra pendaftaran sesuai jadwal yang sudah ditetapkan KPU Mitra. "Untuk tempat pendaftaran di Kantor KPU Mitra, sedangkan untuk pemeriksaan kesehatan di RSUP Kandouw Manado. Bagi pasangan calon wajib menunjuk 1 orang penghubung atau LO dan 1 Orang Admin Silon Pilkada. Pendaftaran nanti sesuai jadwal yang ditetapkan PKPU Nomor 2 tahun 2024 dan PKPU Nomor 8 yakni tanggal 27 dan 28 Agustus 2024 penerimaan pendaftaran pasangan calon dibuka mulai Jam 08.00 Wita sampai jam 16.00 Wita itu untuk hari pertama dan kedua dan untuk hari ketiga atau hari terakhir pada tanggal 29 Agustus 2024 di buka mulai jam 08.00 Wita sampai jam 23.59 Wita. Kami Mohon peserta parpol dapat mencermati bersama jangan sampai jadwal yang sudah ditentukan terlewati hal ini sangat penting untuk diinfokan kepada kami sebelum datang untuk mendaftar," tegas Sandag.


Peserta mendapatkan materi dari Polres, Bawaslu, Pemkab Mitra dan Pihak RSUP Prof Kandouw Manado.


Ketua KPU Otnie Tamod ketika menutup kegiatan mengatakan bahwa kegiatan ini sangat penting untuk disampaikan kepada partai politik dalam rangka Persiapan Pendaftaran dan Pemeriksaan Kesehatan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati. "Tahapan ini sangatlah penting, Sehingga ketika dalam melakukan pendaftaran semuanya sudah siap termasuk pemeriksaan kesehatan. Untuk itu kami pihak KPU menyampaikan Terimakasih kepada semua yang terundang dan bermohon dapat memahami jadwal yang sudah di atur oleh KPU," tutupnya.(hak/Adv)