Iklan

December 14, 2024, 06:26 WIB
Last Updated 2024-12-14T14:26:14Z
Mitra

KPU Minahasa Tenggara Laksanakan Doa Bersama Dan Beri Bantuan Bagi Anak Yatim


Jurnal, Mitra - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) melaksanakan Doa Bersama dan Pemberian Santunan bersama anak yatim, Jumat 13/12/24.


Ketua KPU Kabupaten Mitra Otnie Tamod mengatakan bahwa kegiatan Doa Bersama dan Pemberian Santunan merupakan kegiatan serentak KPU se Indonesia. "KPU melaksanakan Doa Bersama dan pemberian santunan bersama anak yatim adalah Kegiatan yang dilakukan serentak di seluruh Indonesia," ungkapnya.


Dirinya menuturkan KPU melaksanakan kegiatan tersebut adalah kepedulian terhadap generasi Bangsa dan pererat kebersamaan serta solidaritas. "Doa Bersama dan Pemberian Santunan kepada Anak Yatim Dalam rangka bentuk kepedulian Komisi Pemilihan Umum terhadap generasi bangsa dan mempererat tali silaturahmi serta meningkatkan soldaritas," pungkas Tamod.(hak/Adv)