
Jurnal Minahasa, - Pemerintah Kabupaten Minahasa menggelar gerakan pangan murah sebagai upaya konkret dalam menjaga stabilisasi pasokan dan harga pangan untuk membantu masyarakat mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga yang lebih terjangkau. Kegiatan yang dilaksanakan di depan kantor Bupati Minahasa mendapatkan sambutan hangat dan antusiasme dari masyarakat, selasa 15/04/2025.
Wakil Bupati Minahasa, Vanda Sarundajang SS, Turun langsung meninjau gerakan pangan murah dan aktif melayani masyarakat yang datang membeli. ini merupakan wujud komitmen pemerintah daerah dalam meringankan beban ekonomi masyarakat, terutama dalam menghadapi potensi kenaikan harga menjelang Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) menyambut Hari Raya Paskah. "Kami ingin memastikan bahwa semua warga Minahasa bisa mendapatkan bahan pangan berkualitas dan harga yang wajar," ujar Wabup
Turut hadir dalam kegiatan gerakan pangan murah, kepala bank SulutGo (BSG) cabang Tondano, Kepala dinas pangan Minahasa serta kabag ekonomi setda Minahasa.
Berbagai kebutuhan pokok seperti beras, minyak goreng, gula pasir, bawang merah, dan bawang putih dijual dengan harga yang jauh lebih rendah dibandingkan harga di pasaran. Hal ini sontak menarik perhatian masyarakat untuk mendatangi lokasi gerakan pangan murah.
Pemerintah Kabupaten Minahasa berharap gerakan pangan murah ini tidak hanya membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok, tetapi juga dapat memberikan kontribusi positif terhadap pengendalian inflasi di daerah. Partisipasi masyarakat menjadi kunci keberhasilan program ini dalam mewujudkan ketahanan pangan yang kuat di Kabupaten Minahasa. (hesky)