
Jurnal,Mitra - Ketua TP PKK Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra), Ny Stefa Kandoli Antou, melantik para pengurus TP-PKK Kecamatan di Kantor Bupati Mitra Selasa 29/4/25 di. Pelantikan ini disaksikan langsung oleh Bupati Ronald Kandoli bersama Wakil Bupati Fredy Tuda, Wakil Ketua TP-PKK Mitra Sandra Kindangen, Sekretaris Daerah David H Lalandos, AP, MM, Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Mitra Ny. Lingkan Lalandos Mumekh, dan pengurus TP-PKK Mitra lainnya.
Ketua TP PKK Mitra, Ny Stefa Kandoli Antou, menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada para pengurus PKK Kecamatan yang mau berdedikasi dan kerja keras untuk ikut dalam membangun daerah Mitra ke depannya.
“PKK telah memberikan dampak positif bagi kesejahteraan keluarga dan masyarakat di Kabupaten Mitra. Semua menyadari bahwa keberhasilan PKK bukanlah hasil kerja individu, tetapi kerja bersama, dengan hati yang tulus dan semangat gotong royong,” terang Bunda Stefa.
Ia menekankan pentingnya komitmen para pengurus baru dalam mewujudkan keluarga yang harmonis dan sejahtera melalui 10 Program Pokok PKK. Bunda Stefa mengajak para pengurus baru untuk bersinergi dengan Pemerintah Daerah dan seluruh elemen masyarakat guna menghadapi tantangan dan menciptakan perubahan nyata.
“Mari kita bersama wujudkan Minahasa Tenggara yang gemilang, berkeadilan, dan berbudaya, serta menjadikan PKK sebagai pilar utama dalam membangun masyarakat yang lebih baik,” harapnya.
Sebelum pelantikan, Bupati Mitra, Ronald Kandoli, mengucapkan selamat kepada pengurus baru TP PKK Kecamatan yang dilantik hari ini.
"Kami berharap ini bisa dijalankan dengan komitmen, profesionalisme, dan tanggung jawab," ujar Bupati Kandoli.
"Terima kasih kepada Ketua TP PKK Mitra serta jajaran, dan Pengurus TP PKK Kecamatan yang siap berdedikasi dalam membangun masyarakat dan daerah melalui 10 Program Pokok PKK. Sebagai mitra strategis pemerintah, PKK berperan besar dalam keberhasilan pembangunan," tambahnya. (hak)