Iklan

December 14, 2014, 04:45 WIB
Last Updated 2014-12-14T12:45:21Z
Manado

Walikota Ingatkan Jaga Keamanan dan Kedamaian

Jurnal,Manado - Jelang perayaan Natal dan Tahun Baru Walikota Manado GS Vicky Lumentut mengingatkan agar menjaga keamanan dan kedamaian.
Menurutnya, hidup rukun merupakan karakteristik dan ciri khas warga kota manado.
"Hidup rukun dan damai kiranya itu bisa menjadi karakter atau ciri khas warga di Kota Manado yang di kenal dengan slogan Torang Samua Basudara selama ini. Mari kita bisa membuka diri untuk dapat menciptakan kedamaian, yakni berdamai dengan diri kita sendiri, tetangga atau warga lainnya serta berdamai dengan lingkungan. "Kitakan ingin rayakan Natal dan Tahun Baru dengan hidup rukun dan damai, itu juga harus diikuti dengan berdamai dengan lingkungan agar terhindar dari bencana alam seperti 15 Januari lalu," jelas Walikota saat memberikan sambutan alam kegiatan Safari Natal Pemerintah Kota ( Pemkot) Manado, Minggu (14/12) sore hingga malam digelar di GMIM Imanuel Buha Wilayah Manado, didampingi  Wawali DR Harley Mangindaan dan Sekot Ir Harfey Sendoh.
Ibadah Pra Natal yang dipimpin Ketua Sinode GMIM Pdt DR Henny BW Sumakul STh. Saat memberikan kesan dan pesan Natalnya,merayakan Natal sangat bermakna jika ada keselamatan yakni pertobatan itu sendiri. Dimana, jika
kita mengasihi Tuhan. Maka kita harus bisa mengisi hari-hari dengan penuh sukacita damai, yakni dengan Takut akan Tuhan sehingga tentunya akan diselamatkan dan dimuliakan oleh Sang Juru Selamat.
"Merayakan Natal 25 Desember nanti, kita harus bisa rendah hati menerima Kedatangan Yesus. Itu semua untuk mendapatkan Syalom, baik di tengah-tengah kita berkeluarga maupu bermasyarakat," kunci Pdt Sumakul.
Ibadah Pra Natal ini juga turut dihadiri tokoh agama, dan tokoh masyarakat se Kecamatan Mapanget.(man)