Iklan

May 20, 2015, 01:23 WIB
Last Updated 2021-01-21T13:25:33Z
PemerintahanPolitik

NAP Berharap PDIP Berkoalisi Dengan Demokrat

Jurnal,Manado - Netty Agnes Pantow (NAP) memenuhi undangan PDIP untuk mendaftarkan diri sebagai bakal calon Bupati Minahasa Utara (Minut).
Beberapa pertanyaan diajukan kepada NAP terkait dirinya yang bersedia datang dan mencalonkan diri lewat PDIP. Pasalnya NAP yang notabene adalah kader Partai Demokrat (PD) yang telah menghantar dirinya duduk di legislatif provinsi dua periode. Begitu juga motivasi dia maju mencalonkan diri sebagai bupati minut lewat kendaraan PDIP.
Sementara itu NAP saat diberikan kesempatan mengatakan, terkait dengan kebijakan politik dirinya berterimakasih diundang sebagai bentuk kehormatan. Urusan lain merupakan konsekwensi yang harus di terima.
Menurutnya, Demokrat hanya memiliki 4 kursi dan perlu berkoalisi. Namun kalau PDIP berkenan, maka itu yang baik. Tapi jika tidak, dan terpilih sebagai calon dari PDIP maka NAP bersedia tunduk dan ikut aturan partai.
"Dimana langit di pijak disitu bumi di junjung"
Terkait motivasi dirinya maju karena minut mempunyai potensi baik laut, udara dan darat dan juga termasuk ekonomi kerakyatan itu perlu dikembangkan dan sesuai dengan program PDIP. Memberlakukan aturan yang pro rakyat dan ekonomi kerakyatan.
"Pasar tradisional harus dilestarikan jangan sampai terdegradasi dengan pasar modern sehingga kebiasaan baku tawar hilang," jelasnya.
Iapun dengan tegas menyatakan akan mendukung pasangan Olly Dondokambey dan Vanda Sarundajang jika diusung sebagai calon gubernur dan wakil gubernur sulut.(man)