Iklan

July 12, 2015, 22:53 WIB
Last Updated 2015-07-13T05:53:28Z
Utama

Kumaat : Sektor Pariwisata Harus Mendapat Perhatian Lebih dari Pemerintah

Taman Laut Bunaken
Jurnal,Manado  - Teddy Kumaat anggota komisi dua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulawesi Utara (Sulut) mengharapkan agar sektor pariwisata mendapat perhatian yang lebih dari Pemerintah Provinsi.

"Sektor pariwisata telah di tetapkan presiden Jokowi sebagai sumber utama pemasukan. Pariwisata mendatangkan banyak orang dengan investasi yang relatif tidak mahal, tidak seperti membangun pabrik,"kata Kumaat, (Senin 13/07/2015).

Selain itu Kumaat mengingatkan, pembenahan objek-objek wisata untuk pengembangan pariwisata sangat penting. Ia berharap kedepan nanti setiap kabupaten dan kota memiliki objek wisata yang diandalkan.

"Untuk Sulut sendiri masi banyak objek wisata yaitu sumber daya alam yang belum digali. Jika sumber daya alam itu di kembangkan pasti akan menarik wisatawan untuk ke Sulut. Masyarakat Sulut sendiri adalah masyarakat yang ramah jadi setiap kabupaten dan kota memiliki minimal satu objek wisata andalan,"tutupnya.(bin)