Iklan

March 17, 2021, 04:26 WIB
Last Updated 2021-03-17T11:26:29Z
Minsel

Bupati Wongkar Serahkan 111 CPNS Formasi Guru Terima SK

Penyerahan SK yang dilakukan pemerintah Provinsi di Kabupaten Minsel kepada 111 CPNS Formasi guru, kemarin. Hadir langsung Bupati Minsel Franky D Wongkar.

AMURANG-  Bertempat di Waleta Kantor Bupati Minahasa Selatan Selasa (16/3/2021) Bupati Minahasa Selatan Franky Donny Wongkar SH menghadiri acara penyerahan Surat Keputusan Gubernur Sulawesi Utara kepada 111 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang diangkat tahun 2019 lalu. "Banyak selamat kepada semua CPNS yang sudah mendapat SK resmi dari pemerintah," ujar Bupati Wongkar, kemarin.

Wongkar berharap, karena sudah menerima SK secara resmi maka diharapkan dapat bekerja dengan baik. Semua tupoksi sebagai ASN dijalankan sesuai ketentuan yang berlaku. 

Adapun para111 CPNS yang sudah mendapat SK yaitu, formasi Guru tahun 2019, satu Pejabat Pemerintah dengan Perjanjian Kerja Formasi Guru tahun 2019 dan penyerahan Surat Keputusan Gubernur Sulawesi Utara tentang Kenaikan Pangkat periode 2020-2021 kepada 10 tenaga guru yang tersebar di Kabupaten Minahasa Selatan dan Minahasa Tenggara.

Hadir Mewakili Gubernur Sulawesi Utara yaitu Kepala Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Sulawesi Utara DR Femmy J Suluh, MSi, didampingi Staf Ahli Gubernur Bidang Kemasyarakatan dan SDM DR Jety Puluh, Kepala Dinas Pendidikan Daerah Provinsi Sulawesi Utara dr. Liesje GL Punuh, MKes,  serta Kepala Cabang Dinas Pendidikan Daerah Provinsi Sulawesi Utara Kabupaten Minahasa Selatan- Minahasa Tenggara Max Lengkong.

Acara itu juga dihadiri Sekretaris Daerah Kabupaten Minahasa Selatan Denny Kaawoan SE MSi. (tha)