Iklan

April 17, 2022, 15:15 WIB
Last Updated 2022-04-17T22:15:37Z
DinamikaUtama

Gubernur Pimpin Pelepasan Alm. H. Herson Mayulu, Ini Jadwalnya


Jurnal Manado - Almarhum Hi Herson Mayulu S.IP pada pukul 09.15 WIB di RSUPN dr Cipto Mangunkusumo, Jakarta, meninggal dunia

Sesuai jadwal jenazah almarhum yang merupakan personil Komisi V dari Fraksi PDI-Perjuangan di DPR-RI itu akan tiba di VIP Bandara Sam Ratulangi Manado pada pukul 06:30 WITA pagi ini.


Jenazah Om Oku, panggilan akrab almarhum, sesuai rencana akan dilakukan upacara penyambutan oleh DPD PDI-Perjuangan Sulut dengan inspektur Bendara DPD PDI-Perjuangan Sulut yang juga Walikota Manado Andrei Angouw.


Selanjutkan dilakukan sholat jenazah oleh pengurus Dewan Masjid Indonesia (DMI) Sulut dan  Sulut dan Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur`an (LPTQ) Sulut.



Jenazah almarhum Herson Mayulu di Human Remais Transit Lounge Gedung Duty Free Terminal Kargo, Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng, Banten, Minggu (17/04/2022).



Dilanjutkan jenazah Ketua DMI Sulut dan Ketua LTPQ Sulut tersebut bertolak menuju rumah duka di Kota Kotamobagu (KK).


Rencananya 


Saat tiba akan disemayamkan di Rumah Duka di Mogolaing Kotamobagu, dan dilanjutkan dengan upacara pelepasan dengan inspektur Gubernur Sulut sekaligus Ketua DPD PDI-Perjuangan Sulut Olly Dondokambey SE.


"PDI-Perjuangan kehilangan tokoh senior, sulit tergantikan," ungkap Wakil Ketua DPD PDI-Perjuangan Sulut yang juga Wakil Gubernur Sulut Drs Steven Kandouw.


Berikut Update jadwal/info pemakaman Almarhum Hi Herson Mayulu, S.IP:


1. 06.30 Wita Jenazah tiba di VIP Room Bandara Sam Ratulangi dilakukan upacara penyambutan oleh DPD PDIP Sulut Inspektur Walikota Manado, dilanjutkan Sholat Jenazah Oleh DMI Sulut dan LPTQ Sulut 


2. 07.15 Wita Bertolak ke Kota Kotamobagu.


3. 10.30 Wita disemayamkan di Rumah Duka di Mogolaing Kota Kotamobagu.


Dilakukan Sholat Jenazah dan dilanjutkan dengan upacara pelepasan Oleh Inspektur Gubernur Sulut Olly Dondokambey.


4.11.45 Wita Bertolak ke Kabupaten Bolmong Selatan (Bolsel).


5. 13.15 Wita Persemayaman dan Sholat Jenazah di Masjid Amirul Mukminin Kawasan Pemerintahan Panango Kabupaten Bolsel.


6. 13.40 Wita Pemakaman di Perkuburan Keluarga di Pinolosian Kabupaten Bolse.



Jenazah almarhum Herson Mayulu didoakan saat masih berada di Human Remais Transit Lounge Gedung Duty Free Terminal Kargo, Bandara Soekarno Hatta, Cengkareng, Banten, Minggu (17/04/2022).



BERIKUT PROFIL SINGKAT ALM HERSON MAYULU 


Almarhum Herson Mayulu S.IP lahir 17 Oktober 1959. Almarhum menghabiskan masa pendidikannya di wilayah Gorontalo. 


Latar belakang pendidikan terakhirnya yakni S1 Universitas Terbuka pata tahun 1997.


Herson mengawali karirnya sebagai PNS di Pemkab Bolaang Mongondow pada 1987-22004. Kemudian dia melanjutkan karirnya menjadi anggota DPRD Bolaang Mongondow pada 2004-2009.


Selanjutnya dia terpilih menjadi Bupati Bolaang Mongondow sejak 2010-2015. Kemudian dilanjutkan periode kedua yakni 2016. 


Namun karirnya menjadi Bupati terhenti di 2018 karena dia maju menjadi caleg. Pada 2019 dia terpilih menjadi anggota DPR RI dan menduduki AKD di Komisi V.


Dilihat dari jejak politik, Herson pernah menjadi kader Golkar. Dia pernah menjabat wakil ketua DPD Bolaang Mongondow pada 2005-2009.


Herson kemudian berpindah ke PDI-P, dan pernah menjadi Ketua DPC di Bolaang Mongondow Selatan pada 2010-2019.


Kemudian terpilih sebagai anggota DPR-RI periode 2019–2024. 


Jabatan saat ini.


1.Anggota Fraksi PDI-Perjuangan dan Anggota Komisi V di DPR-RI dengan nomor anggota 253.


2.Pengurus DPD PDI-Perjuangan Sulut.


3. Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Sulut 


3. Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur`an (LPTQ) Sulut.(*man)