Iklan

August 15, 2023, 17:15 WIB
Last Updated 2023-08-16T00:15:25Z
Mitra

Momentum HUT RI, Anggota Dewan Arther Runturambi : Aktivitas Positif Bermakna Dalam Mengisi Kemerdekaan


Jurnal, Mitra - Tanggal 17 Agustus menjadi hari peringatan kemerdekaan Indonesia di setiap tahunnya. Di Tahun 2023 Indonesia menginjak Usia ke 78 Tahun.


Hari Kemerdekaan Indonesia sekaligus HUT RI ini, membuat semu masyarakat ingin memeriahkan hari Kemerdekaan. Anggota DPRD Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) Arter Runturambi mengatakan momentum di tanggal 17 Agustus harus melakukan berbagai kegiatan bernilai positif selain memasang bendera Merah Putih di awal bulan tetapi dengan aktivitas Positif bermakna dalam mengisi Kemerdekaan HUT RI.


Anggota Fraksi PDI Perjuangan itupun menjelaskan bahwa Alasan bangsa Indonesia memperjuangkan kemerdekaan juga untuk memajukan kesejahteraan masyarakat, yaitu supaya rakyat Indonesia lebih makmur dan lebih sejahtera daripada masa sebelum kemerdekaan dahulu. "Kemerdekaan Untuk kesejahteraan masyarakat. Kemerdekaan juga untuk mencerdaskan kehidupan bangsa, Pendidikan harus diunggulkan sehingga lebih banyak orang pintar yang bisa membangun Indonesia sendiri termasuk daerah kita Kabupaten Mitra," jelas Runturambi.


Untuk itu bakal Calon Legislatif Dapil 3 Kecamatan Tombatu, Tombatu Utara dan Tombatu Timur  menambahkan dengan  memperoleh kemerdekaan wajib ikut melaksanakan ketertiban dan keamanan di lingkungan masing-masing. "Landasan  kemerdekaan, perdamaian abadi dan keadilan sosial. Hal-hal positif akan memaknai Kemerdekaan. Selamat HUT RI Ke 78 Merdeka !!!," Pungkas Runturambi.(hak)