
JurnalManado - Setelah terpilih ketua Komisi l Dewan perwakilan rakyat daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Fabian Kaloh mengatakan, kedepan yang akan dilakikannya pertama, akan bersinergi dengan internal komisi l dan mitra kerja Komisi terkait tugas pokok dan fungsi (tupoksi).
Kedua, fokus membangun komunikasi dan koordinasi dengan lintas komisi dan alat kelengkapan dewan lainnya di DPRD Sulut utamanya Ketua dan Wakil Ketua lainnya,” ucapnya kepada JurnalManado.com Selasa (20/2/2024) diruang kerjanya.
Legislator Sulut daerah pemilihan (dapil) Minut-Bitung itu menambahkan, Sekretariat DPRD adalah salah satu mitra kerja komisi kedepannya akan ada banyak urusan-urusan anggota yang dihandle Sekretaris DPRD.
“Komisi I menjadi representatif semua Anggota DPRD Sulut untuk dikoordinasikan dengan Setwan sebagai mìtra kerja kita,” tutup politisi PDIP ini.(tino)