
Jurnal,Mitra - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Tenggara (Mitra) mengelar Rapat Kordinasi (Rakor) High Level Meeting (HLM) Tim pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Mitra tahun 2024.
Kegiatan High Level Meeting (HLM) Tim pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kab.Mitra tahun 2024 di buka oleh Pj Bupati Mitra Ronald Sorongan.
Kegiatan yang dilaksanaka di Lantai III kantor Bupati dihadiri Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulut Andry Prasmuko, Manager OPP Bulog kanwil SulutGo M Yatsir, Biro Perekonomian Setdaprov Sulut ,TPID Mitra, Perwakilan BPS Minsel, Pimpinan BSG Ratahan, Dirut PD Pasar,Para Asisten,Kepala Perangkat Daerah,para Kabag dan Camat se kabupaten Mitra.
Pj Bupati Mitra Ronald Sorongan juga memaparkan Upaya percepatan pengendalian Inflasi dan membuka Indeks Perkembangan Harga Minggu ke 3 bulan February di Kabupaten Mitra. "Kami terus melakukan upaya percepatan pengendalian Inflasi dan terus memantau perkembangan Harga Pangan, Serta melaksanakan operasi pasar," ungkapnya.(hak)